Minggu, 27 Februari 2022

Learning English ? Check beberapa situs atau website ini!

Hallo sobat! Kita semua sepakat jika bahasa Inggris itu penting untuk dipelajari. Bukan hanya karena bahasa Inggris merupakan bahasa internasional ,akan tetapi juga dalam dunia pendidikan. Lantas pernah gak sih kalian khususnya para siswa , saat pelajaran bahasa Inggris merasa kesulitan walaupun sudah mendengarkan penjelasan guru dengan cermat? Misalkan belum mengetahui terjemahan suatu kata, grammar yang tepat atau mungkin perubahan bentuk kata kerja saat mempelajari tenses.
Pasti pernah ya? 

Pasalnya pada era digital ini sepertinya sudah tidak zaman kita membawa kamus yang tebal dan berat ya. Sebagai gantinya pada tulisan kali ini kita coba sampaikan beberapa situs/website/aplikasi yang mungkin akan membantu kalian dalam pelajaran ataupun proses belajar bahasa Inggris.
Apa saja sih? Check it ou!

Baca juga : 


Pertama adalah Google translate.


Nahh, mungkin sesekali saat pelajaran atau belajar bahasa Inggris kita pernah kesulitan saat mengetahui sebuah terjemahan baik kata ataupun kalimat yaa. Sobat jangan perlu khawatir, selain bisa mendownload aplikasi translator lainya di google play store, kalian bisa menggunakan cara simple ini nih, yaitu dengan bantuan google translate.
Google translate mungkin sudah sangat familiar sekali di telinga kita, bahkan fitur Google ini bisa juga menerjemahkan dalam bentuk paragraf, efektif banget ya? Eittts akan tetapi jika sobat sedang menerjemahkan paragraf dalam bentuk yang panjang jangan lupa di recheck dulu, terkadang fitur translate Google ini lessgrammatical atau kurang tepat dalam segi grammar nya, jadi akan lebih nyaman jika penerjemahan nya per kalimat saja ya sobat!

Kedua, Busuu.

Yang satu ini mungkin juga sudah familiar di kalangan sobat semua yaa! Busuu menghadirkan fitur belajar bahasa, total ada 12 bahasa yang bisa kalian pelajari di Busuu loh, salah satunya bahasa Inggris. Sobat jg bisa menjumpai Busuu dalam bentuk aplikasi di play store. 
Saat belajar menggunakan Busuu,sobat akan di bantu oleh suara penutur asli atau native speaker loh, kemudian akan ada beberapa notes yang berisi materi sesuai dengan tema kuis yang di kerjakan. Seru banget ya?!

Selanjutnya adalah Duolingo.

Untuk website yang satu ini sudah pernah kita bahas secara detail di artikel sebelumnya nya ya sobat! Website belajar bahasa Inggris seru yang bisa sobat gunakan secara gratis! Sobat juga bisa menemukan Duolingo versi aplikasi di play store ya! 

Di website ini kalian bisa belajar bahasa Inggris dengan seru, layaknya Busuu, website yang satu ini juga menghadirkan fitur suara penutur asli atau native speaker. Duolingo juga di lengkapi animasi yang lucu serta unik yang pastinya bikin nyaman saat belajar.Kalian juga bisa menentukan target belajar serta level yang ingin kamu capai. Yuk di coba!

Yang terakhir yaitu, Verb123
Pernahkan sobat kesulitan menemukan perubahan verb atau kata kerja dalam bahasa Inggris ? Misalkan verb bentuk ketiga dari kata ( eat ). Pasti pernah ya? Khususnya kata berja tak beraturan (irregular verbs). Untuk masalah yang satu ini sobat gak perlu khawatir, gak perlu juga bawa kamus yang tebal loh, cukup sobat mampir ke website verb123. Di website ini kalian bisa dengan mudah mencari perubahan kata kerja dengan cepat dan tepat tentunya.

Okai sobat siswa, di atas tadi adalah beberapa situs/website/aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk support proses pembelajaran bahasa Inggris kalian ya! Semoga bermanfaat, jangan ragu untuk memberikan komentar jika ada masukan ataupun saran yang membangun ya! See you...


#englishfun
#englisheasy

1 komentar:

Students as A Center of Learning

Materi : Report text Jenis kegiatan : Focus Group Discussion Output : a. Siswa sebagai pusat pembelajaran, materi dari siswa o...